18.6.11

Terima Kasih Untuk Tahun Ini : XI NS 2



ini kita, di PUSPIPTEK :) dengan bu Metig yang masih hamil (anaknya udah lahir :))


XI NS 2. Waktu pertama kali tau masuk kelas ini, pikiran pertama : HEBOH

mau tau kenapa? Karena di daftar absen kelas ini, tertera nama-nama Fadli Muhammad Hidayatullah, Fitriyani, Himmah Qudsiyyah, Parangeni Muhammad, Rifa'atul Mahmudah :P

Mereka kan biang heboh. Dan terbukti, sepanjang tahun ini, kelas ini telah ditegur berkali-kali oleh guru piket karena SANGAT RAMAI, beberapa kali ditegur guru, dan satu kali dipanggil pak Ahmad (kepsek) ke ruang Audio Visual juga karena keramaian kita di kelas (iya, ini emang parah).

Awalnya cuma orang-orang yang disebutkan diatas (terutama FADLI) yang rame. Tapi seiring waktu, keakraban antar-anak-kelas pun meningkat. Akhirnya semua orang berkicau deh :P

Tapi kita semua telah melewati satu tahun yang penuh kesan yang baik bukan? Kelas keren, dengan ketua kelas yang paling keren seangkatan : Muhammad Abid Mubarok.

Kelas ini jarang menang lomba-lomba segala macem.. kecuali GAKIC ! :D kita JUARA UMUM GAKIC (yeah!) Hadiah makanannya sampe numpuk di kamar Ifa, dan habis beru berbulan-bulan setelah closing. ckck, NS 2 emang begitu keren XD


closing GAKIC :D kita JUARA UMUM !!


Sabtu (11/6), kita kumpul lagi deh. Sebelum Pyan pergi ke Singapore. Nge-Game, nulis kesan-pesan tentang masing-masing. Dan Ifa, Hime, Qonita masak mie goreng 10 bungkus (emang kelas aneh-_-). Terus delivery berbagai macam lauk pauk di PAM.


ini kumpul kelas di lapangan basket (11/6), Ifa Hime Qonta masak mie goreng 10 bungkus :D



bapak Ngeni dan ibu Ifa, memasak mie untuk anak-anak Teta


ditraktir pizza, sama Ifa Pyan dan DIlhoe .. kumpul kelas terakhir yang lengkap, soalnya Pyan mau pergi ke Singapore :)


oh iya, ada FORBAS : Forum Bebas, Your Gossip Partner. yang dua minggu terakhir di kelas selalu ada di greenboard. Bebas untuk siapa saja yang mau curhat, atau mau ngeledek, atau bikin gosip. hahaha,

Pyan : Dasar Ibu-ibu gosip! Sana, ngegosip di tukang sayur.

Hime : Dasar bapak-bapak! Gosip aja, dikira warung kopi?


Begitulah. NS 2 dengan segala keributannya, kehebohannya, dan kebaikan masing-masing individunya. Terima Kasih :)